Jumat, 01 April 2011

Sosialisasi ADD

Kaliori-Alokasi dana desa (ADD) tahun 2011, kemarin disosialisasikan oleh kecamatan Kaliori, di pendopo kecamatan setempat. Sosialisasi diikuti ratusan orang yang terdiri dari kepala desa, bendahara desa, Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dan Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Desa (LPMD) dari 23 desa yang ada di kecamatan Kaliori.


Kasi tata pemerintahan kecamatan Kaliori-Turhadi mengatakan materi yang diberikan berupa petunjuk penggunaan dan pembuatan administrasi ADD dengan narasumber dari bagian tata pemerintahan setda kabupaten Rembang.


Turhadi mengungkapkan digelarnya sosialisasi agar pemerintahan desa mengetahui tata cara pencairan dan penggunaan ADD tahun 2011 sesuai peruntukannya. Karena 60 persen dana digunakan untuk pemberdayaan masyarakat sarana prasarana, 10 persen untuk lembaga kemasyarakatan dan 30 persennya digunakan untuk operasional pemerintah desa.


Berdasarkan data yang ada di kecamatan Kaliori, pagu ADD tahun 2011 yang diterima kecamatan Kaliori senilai 1,27 milyar rupiah lebih. Dengan penerima dana terbesar yaitu desa Babadan senilai 70 juta rupiah lebih dan penerima dana terkecil yaitu desa Pantiharjo senilai 41 juta rupiah lebih.

◄ Newer Post Older Post ►