Senin, 14 Maret 2011

Patung Dewi Kwan Im Ramai Dikunjungi Warga Singapura dan Malaysia

BATAM – Ribuan warga Malaysia dan Singapura etnis Tiong Hoa mengunjungi Patung Dewi Kwan Im di Batam untuk melakukan sembahyang menyambut Imlek 2562.



Meski perayaan Imlek atau tahun baru Cina 2562 sudah berlangsung beberapa hari, namun antusias warga etnis Tiong Hoa untuk merayakannya masih terasa di Batam.

Di Kawasan Resort Tanjung Pinggir, ribuan warga Malaysia dan Singapura etnis Tiong Hoa melakukan sembahyang di Patung Dewi Kwan Im yang berada di kawasan resort tersebut.

“Dewi Kwan Im dipercaya sebagai dewa yang memberi rejeki dan pengasih sehingga bersamaan dengan Imlek tahun ini saya berharap bisa memperoleh rejeki yang banyak dan diberi pengasih oleh dewa,” katanya, Jumat (4/2).

Pengunjung asal Singapura, Ayong mengaku setiap tahun baru Imlek memilih tempat Resort Tanjung Pinggir atau KTM Resort untuk melakukan sembayang karena di tempat itu terdapat patung Dewi Kwan Im. Dewi Kwan Im dikenal oleh warga etnis Tiong Hoa sebagai dewa pengasih dan selalu memberi rezeki. Untuk itu Ayong sengaja datang ke KTM Resort untuk melakukan sembayang yang tujuannya agar dia bersama keluarga diberikan kemudahan rezeki pada tahun ini.

Sementara itu, seorang pengunjung dari Johor Malaysia, Alam mengatakan Patung Dewi Kwan Im yang ada di Batam merupakan patung yang terbesar di Asia Tenggara sehingga jika tahun baru atau Imlek dia selalu sembahyang di tempat tersebut agar doanya bisa cepat di dengar oleh Tuhan atau Dewa.

Genaral Manager KTM Resort, Djui Tjie Ng mengatakan, sejak lima hari menjelang Imlek 2562 ada lima ribu orang yang datang ke tempat tersebut. Bahkan 90 kamar yang ada termasuk di Villa sudah penuh dan ditempati oleh tamu tadi. Mereka yang datang ke KTM Resort semuanya melakukan sembahyang didepan pantung Dewi Kwan Im.

Umumnya mereka yang datang langsung pulang ke Singapura dan Malaysia usai melakukan sembahyang di depan patung Dewi Kwan Im hari itu juga.Selain itu wisatawan asing yang datang juga ada warga Batam yang umumnya datang Rabu (2/2) sore hingga dini hari Kamis (3/2). Mereka sengaja datang kesini untuk menyambut tahun baru Imlek pada dini hari dan melakukan ritual keagaman atau sembayang di depan patung Dewi Kwan Im hingga pukul 03.00 WIB dinihari.

"Ribuan warga Tionghoa berbondong-bondong mendatangi KTM Resort ini, untuk melakukan sembahyang dalam rangka tahun baru Cina di patung Dewi Kwan Im. Selain beribadah, mereka juga terlihat ada yang bersantai di kawasan KTM Resort," katanya.

Selain sembayang di depan patung Dewi Kwan Im, mereka juga tertarik dengan konsep wisata yang ada di KTM Resort. Karena setiap pengunjung akan dimanjakan dengan fasilitas yang disediakan seperti dua kolam yang dibangun bertingkat.

Kunjungan Wisatawan

Kepala Dinas Pariwisata Kota Batam, Guntur Sakti mengatakan KTM Resort memang merupakan salah satu obyek wisata andalan Kota Batam dan setiap tahun selalu dikunjungi Ribuan wisatawan asing khususnya dari Singapura, Malaysia dan Cina untuk beribadah.

Kunjungan wisatawan asing ke tempat tersebut, kata Guntur memberi pengaruh positif terhadap pertumbuhan kunjungan wisatawan asing setiap tahunnya di Batam dan Provinsi Kepri.

Kepala Bidang Statistik Distribusi Badan Pusat Statistik Kepulauan Riau (BPS Kepri) Mangaputua Gultom mengatakan, jumlah wisatawan mancanegara yang berkunjung ke Provinsi Kepulauan Riau pada Desember 2010 sebanyak 165.407 orang, atau mengalami kenaikan 29,12 persen. Kenaikkan tersebut jika dibanding kondisi satu bulan sebelumnya yang mencapai 128.108 orang.

Sementara bila dibandingkan kondisi Desember 2009, tingkat kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) pada Desember 2010 naik sebesar 7,71 persen.

“Wisatawan asal Singapura paling banyak mengunjungi Kepri selama tahun 2010 yakni 103.670 orang, atau sebesar 62,68 persen dari jumlah wisman yang berkunjung ke Kepri,” katanya.

Konstribusi jumlah wisman ke Kepri terhadap jumlah seluruh wisman yang berkunjung ke Indonesia selama Desember 2010 mencapai 25,68 persen. Total wisman yang berkunjung ke Indonesia pada saat itu tercatat sebanyak 644.221 orang.

Daerah yang paling banyak dikunjungi wisawatan asing di Kepri kata dia adalah Batam dan Bintan, dengan jumlah wisatawan yang dengan berkunjung ke Batam pada Desember 2010 sebanyak 110.148 orang, Bintan 34.661 orang sedangkan Tanjungpinang sebanyak 10.078 orang, dan Karimun 10.520 orang. (gus).
◄ Newer Post Older Post ►