Sarang-Dari pantauan Pihak kecamatan sarang di 23 Desa ,Warga yang masih mengaktifkan poskamling diketahui masih minim. Tercatat hanya ada 4 desa yang masih aktif melakukan ronda malam. Sehingga hal tersebut menjadi keprihatinan pihak kecamatan. Demikian disampaikan Kasi Trantib Kecamatan sarang soeraji.
Dikatakan soeraji mengaktifkan poskamling bertujuan untuk meminimalisir terjadinya aksi pencurian dan kejahatan yang terjadi sewaktu waktu, Apabila diabaikan sangat membahayakan keamanan lingkungan, hal ini dapat memicu terjadinya aksi kejahatan dan kriminalitas.
Oleh sebab itu, pemanfaatan poskamling perlu digalakkan sebagai bentuk menangkal adanya kejahatan, Pasalnya tindak kejahatan dan pencurian bisa terjadi bila warga desa kurang peduli terhadap keamanan lingkungan.
Soeraji menambahkan, 4 desa yang masih aktif melakukan ronda yakni desa Kali Pang, Sampung, Karang mangu dan desa Sendang Mulyo, dan untuk desa yang lain segera dihimbau untuk di maksimalkan. Karena dari 50 poskamling di 23 desa, tercatat kondisinya cukup baik.