Rembang-Untuk mendorong terbentuknya budaya kreatif dan Inovatif di bidang Iptek dalam rangka meningkatkan daya saing dan kesejahteraan masyarakat. Bappeda rembang melalui Bidang Penelitian dan pengembangan tahun ini memberikan kesempatan kepada masyarakat maupun pelajar baik kelompok maupun perorangan untuk mengikuti lomba kreatifitas dan inovasi masyarakat (Krenova) tahun 2011 tingkat propinsi jawa tengah. Dengan Batas pengajuan paling lambat tanggal 5 Maret 2011.
Kepala Bidang statistik penelitian dan pengembangan (Stalitbang) Bappeda kabupaten Rembang Eddy Kiswanto mengatakan, kategori bidang penghargaan yang dilombakan meliputi pertanian dan pangan, energi, kesehatan-obat-obatan dan kosmetik, rekayasa dan manufactur, kelautan dan perikanan, kerajinan dan industri rumah tangga , kemasyarakatan dan kemanusiaan serta lainnya.
Menurut Edy Kiswanto penilaian didasarkan atas orisinalitas asli temuan dan tidak jiplakan hasil karya orang lain, baik individu maupun kelompok yang berhasil sebagai penggali, penemu dan pengembang dibidang Iptek. Semua peserta yang diusulkan oleh Bupati akan menerima sertifikasi keikutsertaan krenova tahun 2011 dari Kepala Badan penelitian dan pengembangan Propinsi jawa Tengah.
Bagi pemenang Krenova sebanyak 10 orang atau kelompok mendapat piagam penghargaan dari gubernur jawa tengah, selanjutnya diusulkan kepada presiden melalui menteri riset dan tehnologi untuk mendapatkan penghargaan 103 Inovasi Indonesia.