Selasa, 20 Januari 2009

Tak Miliki Anus, Rivan BAB Lewat Usus

Bandung - Wajahnya terus mengembangkan senyum. Layaknya anak usia 2,5 tahun, Rivan terlihat lincah bermain dengan kedua orang tuanya. Siapa sangka, di balik wajah cerianya, dia harus menahan sakit saat akan buang air besar (BAB). Rivan, tak memiliki anus.

Ditemui di kediamannya di Jalan Sasak Batu No 57 RT 01 RW 02 Desa Mandala Mekar Kecamatan Cimeunyan Kabupaten Bandung, Rivan tengah bermain di dalam rumah. Anak pasangan Dede Suhandi (48) dan Iis Aisyah (39) ini, diketahui tanpa anus setelah tiga hari dia dilahirkan.

Menurut Dede, setelah tiga hari dilahirkan, tiba-tiba badan Rivan membengkak. "Saat saya cek, ternyata engga ada lubang anus. Lalu saya bawa ke RSHS," ujarnya kepada wartawan, Selasa (20/1/2009).

Keesokan harinya, Rivan dioperasi colostomi atau pembuatan anus sementara di bagian perut sebelah kiri. Sebagian usus ke luar dan dibalur plastik bening. Jadi setiap kali Rivan akan BAB, usus itu lah yang menjadi muaranya.

Seharusnya, masih kata Dede, pada usia 6 bulan anak bungsunya itu harus kembali dioperasi. Namun pada saat datang ke RSHS sekitar pertengahan 2007, pihak rumah sakit mengatakan jika tempat operasi penuh. "Kami diminta datang lagi pada 2008," ujarnya.

Kembali pertengahan 2008, Rivan dibawa ke RSHS. Namun alasannya sama, ruangan operasi penuh. "Saya disarankan datang lagi pada 2009," ujar Dede.

Pada 14 Januari 2009 silam, dia datang lagi ke RSHS. Namun alasan yang sama dilontarkan pihak rumah sakit. "Katanya kami disuruh datang lagi pada 16 Februari 2009 nanti," kata kuli bangunan serabutan ini.

Untuk operasi ini, Dede menggunakan kartu Gakin, sehingga tidak mengeluarkan dana sepeser pun.
◄ Newer Post Older Post ►