Pamotan-Koramil 09 Kecamatan Pamotan menyabet juara I lomba kebersihan pangkalan tingkat Koramil se kabupaten Rembang, disusul juara II Koramil 01 kota Rembang dan Juara III Koramil 014 Sarang, Kegiatan Lomba Kebersihan pangkalan di lingkungan koramil diikuti 14 Koramil yang ada di Kabupaten Rembang baru-baru ini.
Komandan Kodim 0720 Rembang melalui Komandan rayon milter (Danramil) 09 pamotan Wajiyana menyampaikan, menyandang gelar juara pertama dalam lomba kebersihan pangkalan dilingkungan Koramil tidak semudah membalikkan telapak tangan, harus ada kerja keras dan upaya sungguh sungguh dari anggota untuk mewujudkan lingkungan pangkalan yang bersih dan tertata rapi. Fokus penilaian lomba meliputi Kebersihan di sekitar lingkungan pangkalan, tata ruang, data dinding dan administrasi.
Wajiana menambahkan, kegiatan lomba kebersihan pangkalan di maksudkan untuk memotifasi para anggota Koramil agar peduli pada lingkungan kerja, sehingga dapat memacu para anggota koramil bisa bekerja secara optimal.
Disamping itu merupakan sumbangsih terbangunnya kemitraan dengan warga sekitar dalam menyamakan persepsi dan peduli terhadap kebersihan lingkungan. Kegiatan lomba Kebersihan pangkalan tingkat Koramil diharapkan bisa menjadi agenda rutin tahunan dan menjadi program yang berkelanjutan.