Selasa, 29 Maret 2011

Harga jagung

Banyak sekali peternak yang sampai saat ini belum mengerti mengapa harga jagung bisa melambung begitu tinggi. Jagung merupakan komponen pokok dalam pakan ternak. Dan sampai saat ini untuk memenuhi kebutuhan jagung nasional, kita masih membutuhkan impor dari negara lain, karena jumlah produksi dalam negeri tidak bisa mencukupi kebutuhanya.

Terus dari mana kita bisa memprediksi harga jagung tersebut akan naik atau turun. Tentu saja kita harus mengacu pada harga jagung di negara yang mempunyai produksi jagung terbesar. Dimana banyak negara juga mengimpor jagung dari negara tersebut.

Amerika Serikat merupakan salah satu negara penghasil jagung terbesar didunia. Jadi standar harga jagung lokal disuatu negara biasanya berkisar pada jagung impor sampai ke negara tersebut. Sedangkan data harga jagung di AS ini bisa kita lihat pada data di (CBOT) Chicago Board of Trade .
◄ Newer Post Older Post ►