Cara Meningkatkan Pengunjung Blog - Bagi kita yang sudah punya blog tetapi pengunjungnya atau Traffiknya masih kecil pastinya berharap bisa seperti blog-blog lain yang memang sudah memiliki Pengunjung Hingga Ribuan per harinya, Lalu bagaimana sih supaya blog kita banyak pengunjungnya?
Cara Meningkatkan Pengunjung Blog |
Meningkatkan Pengunjung Blog memang bukanlah sebuah pekerjaan yang mudah kita lakukan. Apalagi jika hal itu dilakukan secara alami dan tanpa bantuan tool-tool yang tak bernilai positif di mata mesin pencari. Oleh karena itu pada posting kali ini blog Hujan Info akan sedikit membagikan tips supaya blog kita banyak pengunjungnya. Awalnya memang susah sekali menyeimbangkan Pengunjung yang ada di blog kita. Apalagi untuk ukuran blog baru yang belum berumur satu tahun, pastinya ekstra kerja keras disertai dengan cara-cara yang natural agar tak di kenai penalty oleh Search Engine terutama Google.
Cara meningkatkan pengunjung blog kita pada dasarnya memiliki beberapa variasi yang memang bisa kita pilih, bisa itu pengunjung tetap seperti dari Facebook, Twitter dsb, ataupun pengunjung unik seperti dari hasil pencarian Google, yahoo dan Bing. Tapi menurut analisa blog Hujan Info pengunjung terbaik adalah pengunjung yang datang dari Mesin Pencari, ini kenapa? karena memang sejatinya pengunjung dari mesin pencari adalah orang-orang yang benar-benar ingin mengetahui sebuah informasi berdasarkan keyword yang mereka tulis. Oleh karena itu mendapatkan Pengunjung dari mesin pencari juga sangatlah bagus untuk reputasi blog kita. Dan berikut adalah Tips dan Cara Meningkatkan Pengunjung Blog secara Alami dan ampuh ala blog Hujan Info :
1. Buatlah Artikel Original dengan Gaya Bahasa yang Unik
Artikel memang salah satu faktor penting dalam dunia logging saat ini, Originalitas tulisan juga sangat diperlukan terutama untuk mesin pencari yang memang sangat membenci artikel tiruan atau copas. Serta jangan lupakan juga pemakaian Meta Keyword pada template kita.
2. Buatlah Artikel yang Sedang Populer
Membuat Artikel yang populer memang sangat penting, karena faktor pengunjung juga akan makin banyak yang mencarinya, Info mengenai Keyword yang sedang populer bisa dilihat di Google Trend
3. Maksimalkan Penggunaan Keyword yag Kita Tembak dalam Artikel.
Memperbanyak keyword juga sangatlah penting disini demi memberikan efek lebih terhadap hasil SERP. Namun penggunaan keyword jugga tak boleh berlebih dan maksimal gunakan Keyword Density antara 2-3.
4. Menulis Artkel dengan Panjang 200 sampai 500 Kata
Mengapa harus 200-500 Kata? Karena memang batas normal baca sekali duduk mata manusia adalah sebanyak itu, jadi jika kita menulis kurang dari jumlah tersebut maka tak akan membuat artikel kita jadi baik. Dan juga sebaliknya. Usahakan padat dan berisi maknanya.
5. Lakukanlah Submit Artikel yang kita tulis ke Social Bookmark
Cara ini memang merupakan cara klasik, namun sampai saat ini memang masih berpengaruh. Terutama untuk membantu posisi kita di SERP. Dan usahakan juga hanya Sosbok yang memiliki Pagerank Besar dan Dofollow yang kita submit. Karena memang dari situlah Mesin Pencari memberi peringkat lebih baik di mesin pencari.
6. Ping Artikel Bila Indeks Artikel masih Lama.
Cara ini cukup efektif dilakukan untuk blog-blog baru yang indexnya masih kurang baik. Dengan melakukan Ping berarti kita memberi tahu Mesin Pencari tentang keberadaan artikel kita.
7. Sebar Link Artikel Kita ke Berbagai Media seperti Forum, Jejaring Sosial dan Layanan Iklan Baris
Hal ini memang penting untuk membuat artikel blog kita semakin memiliki peringkat yang baik di mata mesin pencari. Namun jangan sampai melakukan spamming, karena hal itu akan membuat citra buruk apada artikel maupun blog kita.
8. Buatlah Artikel yang Terkait Dengan Artikel Sebelumnya
Makin banyak memiliki artikel yang sama akan membuat ranking blog kita semakin dikenal di mesin pencari. Terutama untuk keyword-keyword tertentu. Jadi jangan perlu ragu jika ingin membuat berbagai macam tulisan dalam satu berita. Hal ini bisa kita lihat seperti layaknya portal-portal online seperti Detik, Kompas, Vivanews dll.
Itulah delapan Tips dan cara dari Blog Hujan Info dalam meningkatkan pengunjung blog secara alami dan positif. Cara yang lebih cepat mungkin banyak, namun dipastikan tak akan aman pada blog kita. Cara-cara diatas adalah yang dianjurkan Oleh Google Webmaster. Jadi jika cara itu rutin dilakukan maka bukan tak mungkin bloga anda akan banyak pengunjung secara konstan dan Stabil.
Pasarkan Produk anda di Blog Hujan Info Ini.
Dan dapatkan ribuan pembeli setiap harinya, Klik saja :
Beriklan di Blog Hujan Info
Baca Juga :Dan dapatkan ribuan pembeli setiap harinya, Klik saja :
Beriklan di Blog Hujan Info